Cara Tepat Minum Teh Hijau untuk Diet yang Lebih Maksimal
Ilustrasi: berbagaiminuman.blogspot.com |
Teh hijau adalah jenis teh yang tidak melalui proses fermentasi. Proses pengolahan inilah yang menyebabkan teh hijau kaya akan senyawa antioksidan yang dikaitkan dengan sejumlah efek baik untuk kesehatan, tak terkecuali untuk diet. Teh hijau mengandung senyawa antioksidan tinggi yang disebut katekin. Senyawa ini diketahui dapat membantu mempercepat pembakaran lemak dalam tubuh, khususnya saat sedang berolahraga.
Ilustrasi: cakrawalasehat.blogspot.com |
Teh hijau memang bisa dijadikan minuman sehat untuk diet. Namun, bukan berarti kamu bisa mengandalkan minuman herbal ini saja untuk menurunkan berat badan, ya. Konsumsi teh hijau juga harus dibarengi dengan pola hidup sehat agar program diet yang kamu lakukan hasilnya maksimal. Berikut ini adalah tips minum teh hijau untuk diet dan pola hidup sehat yang perlu kamu jalani untuk mendapatkan berat badan ideal:
Seduh teh hijau tanpa campuran apa pun, termasuk gula. Minum teh hijau di pagi hari sebelum beraktivitas atau sebelum berolahraga. Hindari minum teh hijau saat sebelum tidur atau dibarengi dengan makan besar.
Konsumsi makanan bernutrisi seimbang, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, kacang-kacangan, dan seafood. Minum air putih yang cukup, minimal 8 gelas atau 2 liter per hari. Hindari ngemil berlebihan dan makan makanan cepat saji. Rutin berolahraga, minimal 30 menit setiap hari.
Dalam memilih produk teh hijau, perhatikan dengan teliti label pada kemasannya. Pilihlah produk teh hijau yang murni dan pastikan tidak mengandung bahan tambahan apa pun, apalagi ekstrak tanaman yang belum terbukti keamanannya. Kalau kamu ingin memastikan keamanan konsumsi teh hijau untuk diet bagi kesehatanmu, berkonsultasilah dengan dokter, ya.
Tidak ada komentar
Posting Komentar